Newest Post

Cara Menggambar Mata Dengan Pensil

| Senin, 13 November 2017
Baca selengkapnya »

Menggambar Mata


Kita mulai menuju topik. Biasanya pemula paling cocok adalah latihan menggambar mata. Alat yang perlu di siapkan tentu yang utama adalah pensil dan kertas sketsa. Pensil yang di gunakan HB B 2B 3B 6B, kalo belum mempunyai pensilnya cukup dengan pensil 2B juga bisa. Jangan lupa penghapus dan serutan pensil. Poin utama, pensil haris selalu runcing.

1. Mulai dengan membuat outline/pola dasar. Gunakan pensil grade HB. Jangan terlalu menekan pensil untuk membuat outline agar tidak membekas.
Contoh gambar :

2. Setelah jadi dengan outline, mulailah mengarsir pupil mata dengan pensil 6B dan mulailah arsir iris mata dengan pensil B pada bagian terangnya dan 3B untuk bagian gelapnya. Saat mengarsir iris buatlah arsiran yang bergaris-garis secara memutar agar terlihat seperti serat iris mata. Dan arsir bagian putih bola mata dengan pensil B pada bagian terang dan pensil 2B ditepi-tepinya secara perlahan. Jangan lupa, sisakan bagian pada iris dan pupil yang tidaj di arsir seperti contoh gambar di bawah agar mata terilat hidup.
Contoh gambar :



3. Setelah selesai dengan iris, pupil, dan bagian putih bola mata. Buatlah garis-garis acak yang membentuk seperti pembuluh darah dibagian putih bola mata dengan pensil 2B yang runcing. Dan buatlah arsiran ditepi-tepi mata agar mata terlihat basah dengan dasar pensil B dan diteruskan dengan pensil 2B di bagian yang gelap.
Contoh gambar :


4. Kemudian buatlah arsiran kelopak mata dan kantung mata dengan pensil B, 2B, 3B. Dengan dasar menggunakan pensil B lalu 2B untuk yang agak gelap dan pensil 3B pada bagian paling gelap. Tegaskan garis lipatan kelopak mata dengan pensil 5B.
Contoh gambar :
6. Buat bulu mata. Buat bulu mata dengan pensil 6B. Buat secara acak namun terarah agar terlihat seperti bulu mata yang real.
Contoh gambar :
Dan jadilah gambar sebuah mata yang anda inginkan. 
Happy Trying Guys!

Cara Menggambar Mata Dengan Pensil

Posted by : Stefani Julia Hermawan
Date :Senin, 13 November 2017
With 0komentar

Cara Belajar Hand Lettering

| Jumat, 10 November 2017
Baca selengkapnya »
 Gambar terkait


Welcome Back Guys!Happy Reading!

Hand lettering merupakan seni menggambar huruf, sudah banyak banget tutorial yang bertebaran di dunia maya tentang gimana cara belajar tentang hand lettering.

Dari jaman kita masi kecil, pasti kita diajarin cara bagaimana cara untuk menulis, mempelajari huruf demi huruf, mengenal huruf besar dan huruf kecil, remember that? pastinya ya. dari pembelajaran itu bekal untuk membuat mengembangkan hand lettering.

Apa saja sih yang paling dibutuhkan untuk belajar membuat hand lettering ini? tentunya media dan alat untuk menulisnya dong.

Oke, untuk media kamu bisa menggunakan media seperti kertas, kanvas, dan lain-lain. untuk pemula lebih baik menggunakan media yang paling gampang yaitu kertas.

Material yang digunakan adalah :


  1. Kertas
  2. Pensil, penggaris dan spidol


Berikut cara - cara yang bisa kamu praktikan di rumah untuk membuat DIY hand lettering ala kamu.


Sketsa Pengukuran 

Agar tulisan terlihat lebih rapi dan gampang untuk membuat patternnya, kita bisa membuat sketsa contohnya seperti gambar dibawah ini.

Image source : a pair and a spare


Image source : a pair and a spare


Membuat Sektsa Dengan Pensil

Membuat sketsa dengan pensil ini bertujuan untuk mendesain huruf seperti apa yang akan kamu buat, dan berapa besarnya huruf yang akan kamu buat. membuat sketsa ini sangat mempermudah untuk membuat hand lettering pertama kali.

Image Source : workturn


Menimpa sketsa pensil dengan spidol / tinta

Setelah sketsa kamu selesai dibuat kamu bisa menggunakan spidol untuk menimpa sketsa pensil kamu. tips untuk tangan yang suka berkeringat agar bersih dari bekas pensil, kamu bisa pergunakan kertas / tisu untuk alas agar bekas pensil tidak mengotori sketsa kamu.

Image Source : seanwes

Setelah selesai semua, kamu bisa menghapus sketsa pensil kamu.

Semoga artikel ini bisa menginspirasi kamu dalam belajar membuat hand lettering, setiap hand lettering tiap tangan pasti berbeda - beda dan punya ke unikan dan ciri khas masing - masing. jadi percayalah setiap design yang lahir dari tangan manual tidak akan sama, yang pasti semua seni itu indah :)

Semoga menginspirasi.
Happy Trying Guys!

Cara Belajar Hand Lettering

Posted by : Stefani Julia Hermawan
Date :Jumat, 10 November 2017
With 0komentar

Trik Hitung Cepat

|
Baca selengkapnya »
Hasil gambar untuk gambar math



Welcome back in my blog!

1. Pengkuadratan dua yang angka bilangan yang diakhiri angka satu
Langkah yang digunakan
a. Kuadratkan angka bulatnya
b. Jumlahkan angka yang di kuadratkan dengan angka bulatnya
c. Hasil adalah jumlah dari “a + b”
Contoh:
  1. Temukan hasil dari 51² ?
    Langkah :
    a. 50² = 2500
    b. 51  + 50 = 10
    c. Hasil = 2500 + 101 = 2601
  2. Temukan hasil dari 91²
    Langkah:
    a. 90² = 8100
    b. 91 + 90 = 181
    c. Hasil = 8100 + 181 = 8281
2. Penguadratan dua yang angka bilangannya dimulai dengan lima
Langkah yang digunakan
a. Tambahkan angka 25 dan tambah dengan bilangan satuan angka yang dikuadratkan
b. Kuadratkan nilai satuannya (untuk angka 1,2,3 sampai 9 ditulis dengan 01,02,03 dan 09)
c. Hasil adalah nilai “a” digabungkan dengan nilai “b”
Contoh:
  1. Temukan hasil dari 52²?
    Langkah
    a. 25 + 2 = 27
    b. 2² = 04
    c. Hasil = 2704
3. Pengkuadratan angka dengan berakhiran angka lima
Langkah yang digunakan
a. Kalikan angka puluhan pada bilangan yang dikuadratkan dengan angka urutan selanjutnya. (misal : 5×6, 6×7, 7×8)
b. Tambahkan angka 25 dibelakang hasil nilai “a”
Contoh:
  1. Temukan hasil dari 35²?
    Langkah
    a. 3 x 4= 12
    b. Hasil = 1225
  2. Temukan Hasil dari 55²?
    Langkah
    a. 5 x 6 = 30
    b. Hasil = 3025
4. Perkalian satu angka dengan 11 (11; 110; 1,1 dan seterusnya)
Langkah yang digunakan
a. Tuliskan angka yang dikalikan
b. Jumlahkan angka perkalian
c. Hasil dari “b” disisipkan pada angka yang dikalikan (untuk hasil yang lebih dari 9. angka puluhannya dijumlahkan dengan hasil angka pertama)
Contoh :
  1. Temukan hasil dari 44 x 11
    Langkah
    a. 4 → 4 = 4 ? 4
    b. 4 + 4 = 8
    c. Hasil  = 484
  2. Temukan hasil dari 48 x 11
    Langkah
    a. 4 → 8 = 4 ? 8
    b. 4 + 8 = 12
    c. Karena hasil merupakan dua angka maka angka hasil di tambahkan dengan angka pertama perkalian → 4+1 = 5 Hasil = 528
5. Perkalian satu angka atau dua angka dengan 99 (0,99; 9,9; 990 dan seterusnya)
Langkah yang digunakan
a. Kurangi bilangan yang akan dikalikan dengan angka 1
b. Kurangi yang akan dikalikan dengan angka 100
c. Hasil adalah gabungan dari hasil nilai a dan b
Contoh
  1.  Temukan hasil dari 55 x 99?
    Langkah
    a. 55 – 1 = 54
    b. 100 – 55 = 45
    c. Hasil = 5445
  2. Temukan hasil dari 9 x 99?
    Langkah
    a. 9 – 1 = 8
    b. 100 – 9 = 91
    c. Hasil = 891
6. Perkalian bilangan genap dengan “,5” (1,5; 2,5; 3,5; 4,5… dan seterusnya)
Langkah yang digunakan
a. Kalikan bilangan pengali dengan 2
b. Bilangan yang dikalikan dibagi 2
c. Hasil adalah perkalian antara hasil nilai a dan b
Contoh
  1. Temukan hasil dari 40 x 2,5 ?
    Langkah
    a. 2,5 x 2 = 5
    b. 40 : 2 = 20
    c. Hasil 5 x 20 = 100
7. Perkalian Satu atau Dua angka dengan 101 (1,01; 10,1 dan seterusnya)
Langkah yang digunakan
a. Tuliskan angka bilangan yang dikalikan 2 kali
b. Untuk perkalian satu angka sisipkan nol (0) atau koma (,)
Contoh 
  1. Temukan hasil dari 75 x 101?
    Langkah
    a. 75 x 101 → 7575
    b. Hasil = 7575
8. Perkalian antara dua bilangan yang nilainya berselisih dua
Langkah yang digunakan
a. Kuadratkan nilai diantara nya
b. Hasil adalah nilai “a” dikurangi 1
Contoh
  1. Temukan hasil dari 14 x 16?
    Langkah
    a. 14 x 16 → 14 maka 15² = 225
    b. Hasil 196 – 1 = 224
9. Perkalian dua bilangan yang bernilai puluhan sama dan bilangan satuan harus bernilai sepuluh (10)
Langkah yang digunakan
a. Kalikan bilangan angka yang dikalikan dengan bilangan berikutnya (misal jika 1 maka dikali 2 , 2×3, 3×4)
b. Kalikan masing-masing bilangan satuannya
c. Hasil adalah gabungan dari hasil nilai “a” dan nilai “b”.
Contoh 
  1. Temukan hasil dari 15 x 15?
    Langkah
    a. 1 x 2 = 2
    b. 5 x 5 = 25
    c. Hasil = 225
  2. Temukan hasil dari 28 x 22?
    Langkah
    a. 2 x 3 = 6
    b. 8 x 2 = 16
    c. Hasil = 616
Happy Trying Guys!
Good Luck!









Trik Hitung Cepat

Posted by : Stefani Julia Hermawan
Date :
With 0komentar
Next Prev
▲Top▲